Wednesday, September 11, 2019

Jalan di Mall pun Matematika

Hari ini kami pergi ke salah satu Mall di surabaya.Ketika tiba di lobby,saya memutuskan ke Hypermart karena ada beberapa barang Promosi yang akan saya beli.Dari Lobby ke Hypermart harus turun satu lantai.


Ketika turun sampe ketika jalan di hypermart ini Rafa bertanya kepada saya :
👦 : Bunda Eskalatornya kok kuat bisa tinggi sekali.
👩 : Iya mas..sama yang bikin eskalatornya udah di ukur kekuatannya,diukur ketinggiannya dan kemiringannya supaya orang yang naik ndak jatuh.
👦 : Kok bisa dipasang didalam,ini kan tinggi sekali..
👩 : Iya karena sebelom moll nya di bangun sudah diukur ,di gambar denahnya.
👦 : Denah itu apa bunda ?
👩 : Denah itu rencana ruang yang mau dibangun,kayak rumah kita tu kan ada kamarnya di sebelah mana,kamar mandi di mana,dapur di mana..Itu di gambar di kertas sebelum membangun.Nanti kalo sampe rumah bunda tunjukin denah itu kayak apa ya..
👦 : Oke bunda.

Ntahlah anak ini bener2 paham apa yang saya katakan atau tidak atau hanya beberapa yang paham 😅 ..

#Hari7
#GameLevel6
#Tantangan10Hari
#ILoveMath
#MathAroundUs
#KuliahBundaSayang
@institut.

No comments: