Wednesday, February 12, 2020

Aliran Rasa Game Level 10

Game kali ini lumayan menantang, karena saya benar benar harus meluangkan waktu yang tidak sebentar untuk membacakan dongeng kepada anak - anak.Setiap saya membacakan dongeng dari buku kepada mereka,mereka pasti minta lagi dan walaupun buku yang sama saya bacakan mereka sama sekali tidak bosan.

Tapi saya yang pegel dan hauss karena seringkali membacakan 1 dongeng tapi berkali - kali.Sehingga seringkali juga tiap mau mengerjakan tugas agak keteteran dan ujung2nya harus ngerapel..😅
#AliranRasa
#GameLevel10
#Tantangan10Hari
#KuliahBundaSayang
@institut.ibu.profesional

Friday, February 7, 2020

Nasi Yang Menangis

Fani ini doyan makan tapi memiliki kebiasaan kurang bagus yaitu kalo rasanya kurang pas menurut dia,tidak mau menghabiskan makanannya.
Kalo rafa ini makannya Susah sekali,minum susu juga ga mau jadinya badannya agak kurus bahkan hampir di susul sama adiknya.

Untuk mengantisipasi hal tersebut saya membacakan dongeng tentang Nasi yang menangis


"Ayo Noe habiskan nasinya, tidak baik loh membuang-buang makanan terus-menerus," Ibu selalu membujuk Noe untuk menghabiskan makanannya karena Noe suka sekali menyisakan makanan yang dia makan.

"Ah ibu, Noe sudah kenyang. Noe tidak mau menghabiskannya lagi," kata Noe bersikeras untuk tetap tidak mau menghabiskan nasinya tersebut.

"Ya sudah, kalau begitu. Tetapi lain kali jangan seperti ini lagi ya," Kata Ibunya sambil membereskan piring dan membawanya masuk ke dapur.

Noe, hanya diam dan tidak memperdulikan perkataan ibunya, Ia memang selalu seperti itu, padahal di luar masih banyak orang yang kekurangan makanan.

Setelah makan Noe langsung tertidur pulas karena kekenyangan, tapi tiba-tiba ia mendengar suara tangisan dari dapur, Ia pun bergegas untuk menghampirinya, dan ingin tahu siapa yang menangis di dalam dapur.

"Hiks...hiks... kamu jahat Noe, kenapa kamu membuangku? Padahal kan masih banyak yang membutuhkan aku, masih banyak orang yang kelaparan di luar sana," Ternyata suara itu adalah tangisan nasi yang tadi Noe makan dan Noe tidak menghabiskannya. Noe terus saja memperhatikan nasi itu.

"Kalau kamu memang tidak suka memakanku, aku tidak akan berada dalam rumah ini lagi, biarlah kalian semua kelaparan," Teriak Nasi itu marah dan terus menangis.

Noe langsung menghampiri nasi tersebut dan meminta maaf atas kesalahannya, karena bagaimana kalau di rumah itu tidak ada nasi, oh pasti dia akan sangat menderita.

"Maafkan aku nasi, tetaplah di sini karena kamu adalah makanan pokok yang harus aku makan setiap hari," Noe memohon dengan harapan nasi akan memaafkan perbuatannya.

"Aku akan memaafkanmu, tetapi kamu harus berjanji tidak akan menyisakan makanan yang sedang kamu makan, dan tidak akan membuang-buang makanan lagi," Nasi membuat kesepakatan dengan Noe.

Noe pun berjanji, Ia akan selalu menghabiskan makanannya dan tidak akan membuang-buangnya lagi.

#Hari10
#GameLevel10
#Tantangan10Hari
#GrabYourImagination
#KuliahBunsayIIP

Aku Sayang Cici

Seekor anak kucing yang berhasil saya rescue,akhirnya saya pelihara bersama anak - anak.Tiap Pagi saya meminta Rafa memberi makan dan membersihkan Pasir untuk BAK dan BAB kucing tersebut,ia kami beri Nama Cici.

Fani suka sekali bermain dengan Cici,tiap hari tiap saat pengennya di pegang terus.Kalo saya buka kandang Cici supaya cici dapat bermain , selalu ditangkap sama Fani untuk di uyel2 di peluk di ajak duduk bareng 😅.



Akhirnya saya tunjukkan dan saya bacakan Buku Halo Balita yang berjudul "Aku Sayang Kumi"

Pada suatu pagi...
"Kumi, lihat!Kok, si Tomat jadi Layu?" Teriak Sali.
"MIOOONG...," Jawab Kumi Lemas

"Kumi, cepat lihat sini!" Seru Sali.
Kumi terdiam sambil menatap Lantai.
"Uuuh...!Kuki,kenapa sih,kamu?" Kata Sali Kesal.

"Ada apa , sali?" Tanya Ibu
"Nggak tau , bu.Kumi nggak mau main lagi sama sali." Kata Sali.

"Loh,kok,Kumi Lemas?sepertinya,Kumi belum makan ya?" Tanya ibu.
"O, iya, sali lupa memberi makan Kumi pagi ini" kata sali.

Lalu, Sali memberi Kumi ikan mas goreng
"NYAM...NYAM...KRIUK...KRIUK..."
Kumi makan ikan mas goreng dengan lahap.
"Biar gak lemes,kumi juga minum susu ya!" Kata sali.

"MIOOONG...MIOOONG...!"
Kumi melompat ke pangkuan Sali.
"AUW..AUW..!Kumi geli"! Teriak Sali sambil ketawa.
"Wah , kumi, kamu sudah segar lagi,ya?Tapi,kalau si Tomat sudah segar atau belum ya?" Kata sali.
"Ayo,Kumi, kita lihat!!" Ajak Sali.
Kumi dan Sali pergi ke tempat Tomat.

"Tomat,sabar ya!Aku akan ngasih kamu minum" kata sali.
SYEEER...Sali menyiram Tomat.
"Sali,Tomat pasti lapar juga.Nih , Ibu punya makanan untuk Tomat" kata Ibu sambil memberikan pupuk.
PRUK...PRUK...Sali menaburkan Pupuk

Beberapa hari kemudian..
"Hah!Apa itu merah merah?" Sali kaget saat melihat keluar jendela.
"Waaah...Tomat hijauku jadi merah dan besar besar! Teriak Sali senang.

Sali sangat senang melihat kumi sehat.
Sali juga senang melihat tomat merah dan besar - besar.

Sekarang , Sali tidak pernah lupa memberi makan dan minum pada Kumi.
Sali juga tidak pernah lupa menyiram dan memberi pupuk untuk Tomat.

#Hari9
#Tantangan10Hari
#GameLevel10
#KuliahBunsayIIP
#GrabYourImagination